Cara menghilangkan bau pada kolam lele



Bau yang tidak sedap memang sering menjadi momok bagi para pembudidaya ikan lele, apalagi bagi kita yang memiliki kolam disekitar rumah, bukan hanya mengganggu kita, namun juga dapat menimbulkan bau menyengat yang mengganggu lingkungan, buntut-buntutnya tetanggga bisa pada komplain..
Bau tidak sedap atau busuk yang keluar dari kolam lele kita, itu sebenarnya terjadi karena kotoran ikan dan sisa makanan yang tidak terproses dan mengendap di dasar kolam, untuk menghilangkan bau tersebut maka ada beberapa cara yang bisa dilakukan, diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Mengganti air secara berkala
Dengan penggantian air secara berkala maka bau busuk dari kolampun akan dapat diatasi, namun bagi pembudidaya yang letak kolamnya jauh dari mata air atau bahkan hanya mengandalkan air sumur seperti saya hal ini adalah hal yang sangat sulit untuk dilakukan, karena dengan mengganti air terlalu sering maka biaya produksi akan sangat membengkak, dan akhirnya keuntungan yang didapat dari budidaya ikan lele kitapun akan sangat minim.

2. Penggunaan probiotik
Dengan menggunakan probiotik atau bakteri yang akan membantu dalam proses penguraian sisa makanan, maka bau busuk dari kolam akan sedikit teratasi, namun hal ini hanya bisa efektif saat lele masih berukuran kecil, sedang saat lele sudah beranjak dewasa dan proses dan jumlah makanan mereka jauh meningkat maka probiotikpun tak mampu untuk meredam bau dari kolam kita.

3. Penjarangan
Maksud dari penjarangan adalah dengan mengurangi jumlah ikan dalam kolam, jika biasanya bisa kita isi dengan 200-300 ikan per meter persegi maka kita kurangi menjadi 50-100 ekor per meter persegi agar kotoran dan sisa makanan tidak cepat menumpuk, namun dengan demikian berarti jumlah ikan yang dapat kita panen pun terbatas, dan kita butuh lahan yang lebih luas untuk budidaya lele dengan jumlah yang sama.

4. penggantian pakan
Cara yang terakhir ini adalah cara yang saya anggap paling efektif, selain benar benar dapat menghilangkan bau secara total, juga dapat terus bertahan dan tidak berbau lagi.
Caranya adalah dengan tidak menggunakan pakan pelet, karena sebenarnya penyebab bau yang utama adalah karena kita menggunakan pelet, yang saya coba adalah dengan menggunakan keong emas, yaitu dengan cara merebus, mengeluarkan dari cangkang, dan mencincangnya. Dan dengan menggunakan pakan alternatif ini bukan hanya kolam jadi tidak berbau, namun kesehatan dan berat lelepun akan meningkat dengan drastis, karena tanpa bahan kimia maka pemberian pakan keong pada lele inipun tidak akan menjadikan kolam menjadi berbau meskipun air kolam terlihat keruh, dan ikan akan terus terlihat sehat meskipun airnya keruh, tak seperti jika kita gunakan pakan pelet, sedikit keruh saja ikan pada ngambang ga' karuan.. Selamat mencoba..